Ayam bakar Bumbu Wijen

http://4.bp.blogspot.com/-TDSGihH2ehs/UvOyNJRqMoI/AAAAAAAAAAc/tVKH64_s2TM/s1600/2.gif
Bookmark and Share
Ayam merupakan salah satu makanan atau sajian yang praktis dan mungkin menjadi salah satu makanan yang paling banyak disukai oleh banyak orang. Mengolah daging ayam merupakan sesuatu yang mudah untuk dilakukan dan juga tidak merepotkan kita. Selain itu, banyak sekali pilihan sajian yang bisa kita lakukan untuk ayam kita, ayam bisa digoreng dengan berbagai bumbu yang khas, bisa dibakar, bisa direbus, bisa dicincang, dan masih sangat banyak sekali sajian ayam yang bisa kita gunakan, sehingga hampir tidak pernah kehabisan resep, makanan dari ayam terus ditelusuri dan diinovasi. Orang orang juga mungkin tidak akan bosan memakan ayam dengan berbagai rasa, dan juga bumbu. Daging ayam bisa dikatakan sangat terjangkau oleh berbagai kalangan, selain itu, dibandingkan dengan daging dagingan yang lain, daging ayam menjadi salah satu makanan yang mudah diolah dan rasanya juga enak, cocok untuk berbagai usia. Ayam juga memiliki kandungan protein yang tinggi dan baik untuk tubuh. Seperti makanan olahan ayam yang satu ini, yang akan membuat anda ketagihan untuk membuatnya di rumah, yaitu ayam bakar bumbu wijen.

ayam bakar wijen

Bahan:

  • 300 gr filet daging ayam
  • 3 sdm minyak goreng
  • 2 batang serai, memarkan
  • 1 buah tomat merah, potong dadu
  • 150 ml air
  • 50 ml santan kental
  • 1 sdm wijen

Bumbu perendam, diaduk rata

  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 3 sdm worchestire sauce
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • ½ sdt garam
  • ¼ sdt gula pasir

Sambal, haluskan

  • 2 buah cabai merah, buang bijinya
  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 25 gr kacang tanah, goreng
  • ½ sdt terasi udang
  • ½ sdt garam
  • ¼ gula pasir

Cara membuat Ayam bakar Bumbu Wijen :

  1. Cuci bersih ayam, lalu iris-iris memanjang
  2. Campur bumbu perendam bersama daging ayam, aduk aduk hingga seluruh bagian ayam terkena bumbu perendam, diamkan selama 15 menit, lalu sisihkan.
  3. Sambal: panaskan minyak, tumis sambal, serai dan tomat hingg harum. Masukkan air, santan kental, dan ayam, lalu aduk hingga ayam matang. Angkat, lalu sisihkan
  4. Bakar ayam sambil sesekali dioles sisa bumbu perendam, balik, lalu olesi kembali dengan bumbu. Teruskan membakar sampai ayam berwarna kecoklatan, angkat, lalu taburi wijen.
  5. Ayam bakar bumbu wijen buatan anda di rumah siap disajikan.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar