4 Cara mencegah jerawat muncul di wajah

http://4.bp.blogspot.com/-TDSGihH2ehs/UvOyNJRqMoI/AAAAAAAAAAc/tVKH64_s2TM/s1600/2.gif
Bookmark and Share

Cara mencegah jerawat -  Jerawat adalah salah satu penyakit yang selalu menyerang tiba - tiba. Di malam hari wajah kita masih mulus, tetapi ketika pagi hari kita bangun dan terkejut karena telah muncul  atau beberapa jerawat besar di bagian kulit wajah. Akhirnya Kita menjadi tidak percaya diri ke sekolah dan ketemu teman - teman. Sebelumnya kita telah membahas mengenai Cara menghilangkan Jerawat , namun mencegah lebih baik daripada mengobati, sebab bila mengobati jerawat maka biasanya akan muncul bekas jerawat di bagian wajah kita yang bisa membekas sangat lama. Oleh karena itu kali ini kita membahas mengenai cara mencegah jerawat muncul di wajah.

wajah mulus

Cara mencegah jerawat

1. Hindari begadang

Banyak begadang sampai larut malam dapat memicu kurangnya kondisi kesehatan tubuh kita. Sehingga memicu mudahnya bibit penyakit masuk ke tubuh termasuk jerawat, sebaiknya tidur lebih awal dan bangun lebih awal di pagi hari itu lebih menyehatkan.

 

2. Kurangi Konsumsi Makanan pedas/ berminyak

Makanan pedas dan berminyak bila sering di konsumsi dapat mengganggu sistem pencernaan kita. Akhirnya berdampak pada munculnya minyak di wajah sebagai pemicu jerawat.  Sebaiknya makan makanan yang berserat dan bergizi seperti sayur - sayuran.

 

3. Hindari Stres

Stres dapat menurunkan kondisi kesehatan tubuh, sebisa mungkin selalu menjaga fikiran tetap segar da bersemangat tanpa mengalami stres. Bila anda mengalami stres maka berusahalah untuk menghilangkan stres tersebut dengan berbagai cara.

 

4. Rajin membersihkan diri

Dimana ada gula disitu ada semut. Dimana tubuh yang kotor dan jarang dibersihkan maka disitu jerawat mudah tumbuh dan berkembang biak. Oleh karena itu sebaiknya rajin membersihkan tubuh terutama wajah karena sangat sensitif.

Itulah 4 cara mencegah jerawat muncul di wajah anda , selamat mencoba, semoga  wajah anda selalu mulus dan tak dihinggapi oleh jerawat, baca juga cara buat email .

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar