Berapa Bulan Boleh Senam Hamil ? (Cara Senam Hamil)

http://4.bp.blogspot.com/-TDSGihH2ehs/UvOyNJRqMoI/AAAAAAAAAAc/tVKH64_s2TM/s1600/2.gif
Bookmark and Share
Berapa Bulan Boleh Senam Hamil ? (Cara Senam Hamil)
Berapa Bulan Boleh Senam Hamil ? (Cara Senam Hamil)
Berapa Bulan Boleh Senam Hamil ? (Cara Senam Hamil) - Senam ibu hamil perlu dilakukan dengan benar agar tak membahayakan ibu dan janin. Berbagai persiapan dilakukan ibu hamil menjelang persalinan. Bukan hanya menyeimbangkan nutrisi janin, tetapi juga gerakan fisik untuk memperlancar persalinan yaitu senam ibu hamil. Persalinan memang sebuah proses yang alami. Namun, tidak ada salahnya melakukan persiapan untuk melenturkan otot-otot yang mendukung persalinan. Tapi perlu diingat, senam ibu hamil tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Gerakan-gerakan senam khusus itu perlu dilakukan dengan benar dan saat yang tepat agar tak membahayakan kesehatan ibu dan janin. Dokter spesialis kandungan Rumah Sakit Islam Pondok Kopi, Ahmad Zani Agusfar, mengatakan, usia kehamilan sekitar tujuh bulan adalah saat yang tepat memulai senam persiapan persalinan. “Namun senam ini hanya bisa dilakukan oleh ibu yang memiliki kehamilan yang dinyatakan sehat dan normal oleh dokter yang memeriksanya,” katanya.

Berikut sejumlah manfaat senam bagi ibu hamil, berdasar informasi dari sanggar senam Rumah Sakit Islam Pondok Kopi.
1. Mempersiapkan mental ibu hamil, sehingga ibu hamil mempunyai rasa percaya diri bahwa akan sanggup untuk menghadapi proses persalinan yang akan terjadi

2. Melenturkan otot tubuh, sehingga mengurangi keluhan-keluhan pada waktu hamil

3. Apabila diperlukan, para ibu hamil juga bisa diajarkan senam anti-sungsang, yaitu suatu usaha mengubah posisi bayi sungsang menjadi posisi kepala normal.

4. Ibu hamil dapat mengatur pernapasan, pada waktu sedang timbul mulas dalam proses persalinan

5. Ibu hamil dapat mengejan dengan baik dan benar, sehingga proses persalinan berjalan lancar.
Berapa Bulan Boleh Senam Hamil ? (Cara Senam Hamil)

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar